Resep Membuat Kue Kacang Lapis Coklat
Resep Membuat Kue Kacang Lapis Coklat - Kali ini Tempat Online Ku akan berbagi Resep lengkap Membuat Kue Kacang Lapis Coklat yang tentunya enak dan praktis. Apalagi kue kering ini sangat nikmat dinikmati dalam acara apapun.
FlashBack bentar yah,, Ketika saya masih SMP, saya pernah mendapat tugas Tata Boga dan tugas itu adalah membuat Kue Kering Rasa Kacang Lapis Coklat. Saat itulah yang menjadi kali pertama saya mencoba membuat kue. dan Nilai yang saya dapat memuaskan lho, karena saya dapat nilai 9, wah senangnya.
Sebenarnya sahabat online ku bisa juga melihat kembali resep dasar pembuatan kue kering ini pada postingan Tempat Online Ku sebelumnya yaitu resep Kue Kering Rasa Kacang.
Tahap pembuatan kue ini cukup mudah kok, hanya saja pada sesi kali ini kita tambahkan pemanis tampilan agar terlihat lebih menarik dan tentunya menggugah selera.
Langsung saja ya kita buat Kue Kacang Coklat ini.
Bahan:
150 gr kacang tanah tanpa kulit
125 gr gula halus
190 gr tepung terigu
125 ml mentega yang sudah dicairkan
Bahan hiasan :
100 gr dark coklat , lelehkan
50 gr coklat putih , lelehkan
75 gr permen warna warni
Cara Membuat Resep Kue Kacang Lapis Coklat:
1. Sangrai kacang tanah tanpa kulit yang sudah disiapkan, lalu haluskan dengan ditumbuk atau di blender.
2. Campur kacang tanah dengan tepung terigu dan gula halus, aduk hingga rata. Tambahkan mentega cair, kemudian uleni hingga halus dan tidak lengket.
3. Gilas adonan dengan ketebalan 5 mm. Lalu cetak dengan menggunakan cetakan kue sesuai selera atau kalau tidak ada cetakan, anda bisa membentuknya bulat-bulat.
4. Susun dalam loyang yang sudah diolesi dengan margarin / mentega.
5. Panggang selama kurang lebih 25 menit atau sampai kue matang. Angkat, dinginkan.
6. Siapkan dark coklat / coklat batang yang sudah di lelehkan. Celupkan atau Olesi permukaan luar kue dengan coklat leleh.
Tips Menghias : Kalau anda ingin menggunakan permen warna warni anda bisa langsung menaburkan permen setelah kue di celupkan atau di olesi dengan coklat.
Tetapi, kalau ingin menggunakan coklat putih, sesaat setelah di celupkan dengan dark coklat diamkan dan tunggu hingga coklat agak mengeras, baru hias dengan menggunakan soklat putih yang sudah dilelehkan.
dan tentunya sahabat Onliners bisa berkreasi menurut kesukaan masing-masing.
Mudah kan cara membuatnya,,
oh iya,, ada sedikit pengetahuan nih Sahabat Onliners,
Adonan yang kita gunakan di atas itu bisa disebut dengan Adonan Pisau atau Adonan Garpu, kenapa?? karena untuk menguleni adonan di atas kita tidak perlu menggunakan mixer, tapi cukup menggunakan dua buah pisau atau garpu.. Tetapi kalau kalian merasa kesulitan menggunakan pisau dan garpu, tidak ada salahnya juga kok menggunakan tangan kita untuk menguleni adonan tersebut,, hehehe..
0 komentar:
Posting Komentar